Rabu, 05 Maret 2014

Obat Tradisional Sunda

Cangkudu (Mengkudu)


Mengkudu atau Morinda citrifolia adalah salah satu tanaman obat yang berasal dari Asia Tenggara. Mengkudu sering ditanam di pekarangan rumah atau biasanya tumbuh liar di kebun atau tegalan, biasanya kita menyebut buah ini dengan macam-macam nama seperti:  keumeudee untuk daerah Aceh. Pace, kemudu-kudu untuk daerah Jawa. Cangkudu untuk daerah Sunda, dan lain sebagainya. Sari buah mengkudu terdapat banyak kandungan vitamin C dan ntrisi lengkap, Yang bisa menyebuhkan atau mencegah untuk segala macam penyakit. Sari buah mengkudu di buat dengan cara tradisional atau dengan cara alami.  Selain banyak kandungan dan manfaat bagi kesehatan, buah satu ini mempunyai bau yang tidak sedap, mengkudu banyak di buat jus karena baik untuk kesehatan yang bisa mengatasi dan mencegah penyakit. Banyak cara untuk mendapatkan manfaat dari buah mengkudu ini. Bisa dimakan langsung, dibuat jus, atau dengan cara lain.
Manfaat buah mengkudu untuk mengobati berbagai macam penyakit seperti mengobati batuk, menurunkan demam, menjaga daya tahan tubuh, mengobati tumor, mengobati kanker, anti bakteri, menurunkan tekanan darah, mengobati radang saluran kencing,
obat penyakit kuning, sakit tenggorokan, obat TBC, dan lain-lain.

Kumis Ucing (Kumis kucing)

 

Kumis kucing tumbuh liar di sepanjang anak sungai dan selokan atau ditanam di pekarangan sebagai tumbuhan obat. Herba kumis kucing rasanya manis sediit pahit, sifatnya sejuk. Berkhasiat antiradang, peluruh kencing (diuretik), menghilangkan panas dan lembab, serta menghancurkan batu saluran kencing.
kumis kucing digunakan untuk pengobatan:
Infeksi ginjal akut dan kronis
Infeksi kandung kencing (sistitis)
Kencing batu
Sembaba karena timbunan cairan di jaringan (edema)
Kencing manis (diabetes mellitus)
Tekanan darah tinggi (hipertensi)
Rematik gout
Bermanfaat Sebagai obat Herbal Peluruh kencing

Cara pembuatan Obatnya: siapkan Daun kumis kucing yang masih segar sekitar 1/4 genggam, kemudian rebuslah daun dengan segelas air bersih. Biarkan mendidih hingga hanya tersisa 1/2 gelas saja. Lalu Angkat dan dinginkan air rebusan. Minumlah air rebusan dua kali dalam sehari, catatan: perminum hanya setengah gelas.

Kumis kucing Bermanfaat Sebagai Obat Herbal Kencing batu
Cara pembuatan Obatnya: Siapkan sekitar 90g daun kumis kucing dan bersihkan hingga benar-benar bersih, rebus daun kumis kucing dengan air 1 liter, dan biarkan air rebusan hanya tersisa kurang lebih 750 cc. angkat dan dinginkan, minum airrebusan tadi 3 kali sehari ( 750/3 kali minum), lakukan cara ini hingga penyakit anda sembuh.

kumis kucing  Bermanfaat untuk obat herbal Nyeri buang air seni
Cara pembuatan Obatnya: Siapkan sekitar sejumput daun kumis kucing, lalu keringkam di tengah terik matahari, sehingga seperti teh, seduh dengan gula aren.

Manfaat kumis kucing sebagai obat herbal Sakit pinggang
Cara pembuatan Obatnya: siapkan sekitar 7 helai daun kumis kucing kemudian siapkan juga akar kumis kucing. Lalu potong akar menjadi 2 bagian dan rebus kedalam segelas air. Diamkan semalam dan minum air rebusan.

Manfaat kumis kucing obat Herbal Masuk angin
Cara pembuatan Obatnya: siapakn sekitar satu sendok daun dari kumis kucing lalu rebuslah dengan menggunakan 1 gelas air, diamkan hingga ar rebusan tinggal setengah gelas saja. Minumlah air rebusa setelah dingin sekaligus.

Selain Untuk mengobati masalah pada system pengeluaran air kemih, kumis kucing juga bermanfaat untuk mengobati batu ginjal adapun cara pembuatannya:

Manfaat kumis kucing untuk obat batu ginjal
Siapkan sekitar 3 genggam daun kumis kucing.
Siapkan pula Daun keji beling sekitar 5 lembar
Cuci kedua bahan hingga bersih
Kemudian rebuslah daun daun tersebut dengan tambahan sedikit gula sampai benar-benar mendidih.
Minumlah air rebusan sekitar 10 harian, dengan takaran 2 kali sehari.

Cecendet (Ciplukan)


Ciplukan merupakan tumbuhan liar, berupa semak/perdu yang rendah (biasanya tingginya sampai 1 meter) dan mempunyai umur kurang lebih 1 tahun. Tumbuhan ini tumbuh dengan subur di dataran rendah sampai ketinggian 1550 meter dpl dan tersebar di tanah tegalan, sawah-sawah kering, serta dapat ditemukan di hutan-hutan jati. Bunganya berwarna kuning, buahnya berbentuk bulat dan berwarna hijau kekuningan bila masih muda, tetapi bila sudah tua berwarna coklat dengan rasa asam-asam manis. Buah ciplukan yang muda dilindungi cangkap (kerudung penutup buah). 
Khasiat untuk kesehatan untuk mengobati sakit :

Diabetes melitus, sakit paru-paru, ayan, borok. 

Camcau (Daun Cincau)

   

Tumbuhan yang dapat menghasilkan daun cincau atau cincau, yaitu Cylea barbata Myers atau cincau hijau, menghasilkan cincau berwarna hijau dan agak lebih padat konsistensinya. M. procumbens, M. chinensis yang banyak diproduksi di Tiongkok bagian selatan serta Indocina, atau M. palustris yang banyak digunakan di Indonesia, menghasilkan cincau hitam.
Cincau termasuk tumbuhan berbatang merambat, diameter lingkar batang kecil, kulit batangnya kasap dan berduri. Panjang batangnya mampu mencapai belasan meter dan daunnya berbentuk perisai dengan permukaan dengan permukaan dipenuhi bulu. Tumbuhan ini sering ditemukan di daerah terbuka tepi hutan atau semak belukar, Tetapi ada juga yang dipelihara merambat pada pagar tanaman. 
Khasiat daun Cincau yaitu mengobati panas dalam, menyejukkan perut, menurunkan panas, menanggulangi gangguan pencernaan, mengendurkan otot, mengobati tumor ganas, kanker ginjal, anti radang, hipertensi dan menekan kadar kolesterol.


Koneng (Kunyit)


Kunyit adalah tanaman herbal yang sangat terkenal di Indonesia. Selain sebagai bumbu dapur, kunyit di Indonesia telah digunakan sebagai obat. Kunyit merupakan tanaman obat berupa semak dan bersifat tahunan (perenial) yang tersebar di seluruh daerah tropis.
Tanaman ini menyerupai jahe, tetapi pahit, kelat, dan sedikit pedas, tetapi tidak beracun.
Manfaat Kunyit
  • sebagai bahan obat tradisional, seperti:
1.     sebagai anti inflamasi
2.     anti oksidan
3.     anti mikroba
4.     pencegah kanker
5.     anti tumor
6.     menurunkan kadar lemak darah dan kolesterol
7.     serta sebagai pembersih darah
  • bahan baku industri jamu dan kosmetik
  • bahan bumbu masak
  • peternakan dan lain-lain.
Kunyit biasanya untuk mengobati Demam, Dispepsia (perut kembung,nyeri, mual, tidak nafsu makan), Terlambat haid, Eksim, Keputihan, Radang rahim, radang usus buntu, hepatitis dan sakit kuning Gatal akibat cacar air, Radang gusi, amandel, tekanan darah tinggi, dan lain-lain.


Seureuh (Sirih)

   

Siriih Memliliki Nama Latin Piper Betle Yang lazimnya di kenal sebagai Tumbuhan yang merambat dan biasanya bersandar pada pohon lain ini mempunyai ciri Tanaman yang mampu Tumbuh mencapai tinggi 15 Meter, Daun sirih ada beberapa macam jenisnya, yaitu daun sirih merah, sirih hijau dan sirih hitam. Namun yang populer di masyarakat adalah sirih merah dan sirih hijau. Ketiganya bisa dibedakan dari warna daunnya.
Selain bersifat antiseptic, sirih merah juga bisa dipakai untuk mengobati penyakit diabetes, dengan meminum air rebusan sirih merah setiap hari akan menurunkan kadar gula darah sampai pada tingkat yang normal.

Selain itu tanaman sirih merah mempunyai manfaat menyembuhkan penyakit ambeien, keputihan dan bisa digunakan sebagai obat kumur, karena alkaloid di dalam sirih merah inilah yang berfungsi sebagai anti mikroba.

Kegunaan

1.   Batuk
2.   Sariawan
3.   Bronchitis
4.   Jerawat
5.   Keputihan
6.   Sakit gigi karena berlubang
7.   Demam berdarah
8.   Bau mulut
9.   Haid tidak teratur
10. Asma
11. Radang tenggorokan (daun dan minyaknya)
12. Gusi bengkak (getahnya)
13. Membersihkan Mata
14. Bau ketiak

Pemakaian luar


1.   Eksim
2.   Luka bakar
3.   Koreng (pyodermi)
4.   Kurap kaki
5.   Bisul
6.   Mimisan
7.   Sakit mata
8.   Perdarahan gusi
9.   Mengurangi produksi ASI yang berlebihan
10. Menghilangkan gatal




Tidak ada komentar:

Posting Komentar